Iklan

Iklan

BEM UMMAT Gelar Seminar Kebangsaan, Hadirkan Narasumber Anggota DPD RI

Editor
2/22/25, 22:27 WIB Last Updated 2025-02-22T16:11:05Z
Foto: Dok/IST.


MATARAM, TAROAINFO.COM. - Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Mataram (BEM UMMAT), menggelar kegiatan seminar Kebangsaan dengan tema "Peran Legislatif DPD RI Dalam Penguatan Kebijakan Pembangunan Daerah", bertempat di ruangan pertemuan Rektor UMMAT, Sabtu (22/2/2024). 


Hadir sebagai narasumber seminar tersebut Ketua BEM UMMAT Supriadin, anggota DPD RI Dapil NTB Mirah Midadan Fahmi dan Dr. Erwin, M.Pd selaku Wakil Rektor 3 UMMAT. 


Ketua BEM UMMAT, Supriadin dalam paparnya menyampaikan, Mahasiswa memiliki peran strategis dalam mengawal kebijakan dan pembagunan baik di tingkat daerah maupun nasional, sehingga mahasiswa adalah bagian dari agen perubahan yang harus memiliki wawasan luas, kritis dan solutif dalam menghadapi berbagai tantangan pembangunan daerah.


"Forum seminar ini dapat menjadi wadah diskusi yang produktif dan inspiratif bagi kita semua, dengan adanya narasumber Ibu Mirah Midadan Fahmid selaku anggota DPD RI Periode 2024-2029, yang tentunya sangat berkompeten dan memiliki wawan yang luas,"lanjutnya.


"Sehingga kita dapat mendapatkan informasi baru, bertukar gagasan serta merumuskan langkah-langkah konkret untuk memperkuat sinergi antara mahasiswa dan para pemangku kepentingan dalam pembangunan daerah,"jelasnya.


Dari kegiatan seminar ini, Supriadin berharap, Mahasiswa senantiasa harus mampu betul-betul membaca, berfikir lebih progres terkait tantangan masyarakat dengan berbagai kebijakan yang hadir di bangsa dan negara, peran mahasiswa untuk terus mendorong  supaya adanya perubahan itu penting.


"Melalui seminar kebangsaan ini, saya berharap dapat memperoleh pemahaman lebih mendalam mengenai mekanisme kerja dan peran strategis DPD RI dalam memperjuangkan kepentingan daerah, serta mengawal kebijakan pembangunan yang ingklusif dan berorientasi pada kesejateraan masyarakat,"tandasnya.


Dr. Erwin M.Pd selaku Wakil Rektor 3 UMMAT mengatakan, seminar kebangsaan ini adalah bagian yang sangat penting bagi Mahasiswa/pemuda dalam menghadapi tantangan jaman dan dinamika sosial.


"Seminar kebangsaan juga mampu membuka Cakrawala berfikir mahasiswa yang harus peka terhadap lingkungan sekitar dan mampu merumuskan saran dan ide dalam pembangunan daerah,"terangnya.


Sementara narasumber Mirah Midadan Fahmid anggota DPD RI menjelaskan, Pemuda di NTB menjadi generasi emas pembangunan daerah dengan 61,18% yang aktif berkerja, menunjukan bahwa pemuda NTB memiliki keterlibatan yang tinggi dalam dunia kerja, mencerminkan optimisme dan semangat produktifitas di kalangan pemuda untuk berkontribusi pada ekonomi.


"Namun presentase pemuda yang bersekolah di NTB 15,18% sedikit lebih rendah dari rata-rata nasional, hal ini harus menjadi isu serius bagi kita bersama termaksud peran mahasiswa,"jelasnya.


Menurutnya, terkait otonomi daerah berperang positif terhadap peningkatan pertumbuhan ekonomi di NTB, dengan peningkatan signifikan dalam pertumbuhan ekonomi dan PDRB perkapital pasca otonomi. 


Selain itu, tambahnya, mahasiswa juga harus memulai menerapkan keahliannya dalam program pemberdayaan masyarakat di NTB, seperti pelantihan keterampilan berbasis potensi lokal. 


"Hal ini tidak hanya meningkatkan kapasitas ekonomi masyarakat, tetapi juga memastikan pembangunan yang berkelanjutan dan sesuai dengan kebijakan tata ruang,"pungkasnya. (TI-02). 

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • BEM UMMAT Gelar Seminar Kebangsaan, Hadirkan Narasumber Anggota DPD RI

Terkini

Topik Populer

Iklan