Iklan

Iklan

IKA PMII Kabupaten Bima Komitmen Mendukung Pemekaran Provinsi Pulau Sumbawa

Editor
4/20/25, 17:00 WIB Last Updated 2025-04-20T10:00:18Z
Ketua Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Bima, Adiman 


BIMA , TAROAINFO.Com - Ketua Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Bima, Adiman secara tegas menyatakan dukungannya terhadap rencana pemekaran Provinsi Pulau Sumbawa. Menurutnya, pemekaran ini merupakan langkah strategis untuk mempercepat pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Pulau Sumbawa.


"Pemekaran Provinsi Pulau Sumbawa adalah langkah yang tepat untuk mempercepat pembangunan dan meningkatkan kualitas pelayanan publik. Dengan adanya provinsi baru, kita berharap dapat lebih fokus dalam menangani masalah-masalah lokal dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan,"kata Adiman dalam pernyataannya, Minggu (20/4/2025). 


Adiman juga menekankan bahwa pemekaran ini dapat membuka peluang baru bagi masyarakat Sumbawa untuk lebih berperan aktif dalam pembangunan daerah. "Dengan pemekaran, kita dapat memiliki pemerintahan yang lebih dekat dengan masyarakat, sehingga kebijakan yang diambil dapat lebih tepat sasaran dan efektif,"tambahnya.


Selain itu, Adiman juga menyampaikan dukungannya terhadap pelaksanaan Rembuk Rakyat yang diselenggarakan oleh Komite percepatan pembentukan provinsi pulau sumbawa (KP4 Sumbawa) di Balai Budaya- kerato Kabupaten Sumbawa pada minggu (19/4).


Adiman menekankan bahwa partisipasi aktif masyarakat dalam Rembuk Rakyat ini sangat krusial untuk menentukan masa depan Provinsi Pulau Sumbawa. "Dengan berpartisipasi dalam Rembuk Rakyat, masyarakat Sumbawa dapat menyampaikan aspirasi dan harapan mereka terkait pemekaran provinsi. Kami berharap semua pihak dapat bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama,"terangnya.


Dukungan dari Ikatan Alumni PMII Kabupaten Bima ini diharapkan dapat menjadi salah satu momentum untuk mendorong percepatan proses pemekaran Provinsi Pulau Sumbawa. Adiman berharap, semua pihak dapat bersinergi dan bekerja sama untuk mewujudkan Provinsi Pulau Sumbawa yang lebih sejahtera dan maju.


Dengan dukungannya, Adiman menunjukkan komitmen Ikatan Alumni PMII Kabupaten Bima untuk terus mengawal dan mendukung setiap upaya pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat Sumbawa. (TI-02).



Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • IKA PMII Kabupaten Bima Komitmen Mendukung Pemekaran Provinsi Pulau Sumbawa

Terkini

Topik Populer

Iklan