Iklan

Iklan

Gelar Reses di Desa Kole, Ma'arif Takwa Berkomitmen Perjuangan Aspirasi Masyarakat

Editor
5/11/23, 23:14 WIB Last Updated 2023-05-11T15:14:19Z


Anggota DPRD Kabupaten Bima Ma'rif Takwa saat mengelar reses di Desa Kole. (Foto: Irul taroa)


BIMA, TAROAINFO.com - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bima Ma'rif Takwa, menggelar Reses atau Kunjungan Kerja perseorangan dalam rangka mendengarkan aspirasi masyarakat.


Reses yang dilaksanakan oleh Politisi Fraksi Gerindra, Daerah Pemilihan Dapil lV Ambalawi/Wera ini berlangsung di Lapangan Sepak Bola, di Dusun Nagarangga Desa Kole, Kecamatan Ambalawi Kabupaten Bima, Kamis (11/4)


''Apa yang kita bicarakan malam ini, akan saya tindaklanjuti dalam rapat paripurna. Terus, itu akan ditindak juga oleh setiap komisi-komisi terkait,” ujar Bung Moris dalam sambutanya pada Reses tersebut.


Dalam Reses ini, warga dimintai untuk menyampaikan keluhan dan masukan berkaitan dengan masalah yang terjadi di masyarakat. Sejumlah masalah pun mulai dikeluhkan masyarakat, yakni berkaitan dengan pendidikan, kesehatan, pertanian, kerusakan jalan, tindakan kriminal, lapangan kerja dan masalah-masalah sosial lain.



"Kalau programnya yang tidak ada, misalnya sesuai dengan pengajuan warga, saya siap bantu untuk mengawasi. Kalau ada masukan dan keluhan, saya siap bersama masyarakat untuk memperjuangkan di tingkat parlemen,” tuturnya


Ma'rif Takwa sapaan akrabnya Bung Moris mengatakan, ia terbuka untuk menerima keluhan dan masukan warga. Setiap aspirasi akan ditampung untuk selanjutnya ia perjuangkan. Setiap program pemerintah yang tidak berjalan dengan maksimal, diharapkan juga disampaikan dalam Reses tersebut.


"Setiap masalah di setiap desa di kecamatan, ambalawi/Wera. akan saya tampung dan saya perjuangkan.


Sampaikan kalau ada keluhan warga. Jika itu berkaitan dengan pendidikan, pemerintah ada program beasiswa berprestasi. Kalau ada anak yang ingin sekolah, tetapi kekurangan biaya, tolong sampaikan pada saya," ungkapnya.



Dalam Reses, warga juga mengeluhkan masalah yang berkaitan dengan pendidikan, kesehatan, pertanian, dan jalan rusak.  Bung Moris pun dimintai warga untuk menyampaikan hal tersebut kepada pemerintah.


Menanggapi hal tersebut, Bung Moris mengatakan akan segera menyampaikan masalah tersebut kepada pihak terkait. Ia pun meminta masyarakat juga terlibat dalam menangani setiap masalah sosial yang menjadi keluaran,"katanya.


Ia menambahkan, setiap aspirasi warga, akan diperjuangkan agar bisa terwujud. Masyarakat dimintai agar bersabar untuk menunggu kebijakan dari pemerintah. Setiap aspirasi pasti akan ditindaklanjuti. "Semua masalah, termasuk BPJS itu, kerusakan jalan, saluran air, beasiswa untuk warga kurang mampu, fasilitas Masjid, dan keluhan-keluhan lain pasti akan saya perjuangkan," pungkasnya.



*TI-01*


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Gelar Reses di Desa Kole, Ma'arif Takwa Berkomitmen Perjuangan Aspirasi Masyarakat

Terkini

Topik Populer

Iklan